Inilah Manfaat Tidur Miring ke Kanan Bagi Kesehatan

Inilah Manfaat Tidur Miring ke Kanan Bagi Kesehatan - Halo moms semoga semuanya dalam keadaan sehat tanpa kekurangan suatu apapun ya moms, aamiin. Baiklah moms kali ini kita akan ulas soal aktifitas tidur miring ke kanan ya moms yang ternyata terdapat banyak sekali manfaatnya, kira-kira apa saja ya?

Setiap orang pasti mempunyai posisi tidur favorit masing-masing yang pastinya posisi tersebut adalah posisi nyaman baginya. Namun ada kalanya saat tidur kita berubah posisi yang menjadikan badan terasa pegal-pegal saat bangun tidur yang disebabkan oleh salah posisi tidur. Nah moms, bukannya malah menjadi seger sehabis tidur tetapi malah jadi pegel atau sakit-sakit di semua badan. Repot ya moms.

Oleh karenanya kita perlu mengetahui salah satu posisi tidur yang sangat dianjurkan karena mempunyai dampak positif bagi kesehatan yaitu dengan posisi tidur miring ke kanan.

Manfaat Tidur Miring ke Kanan Bagi Kesehatan

Tidur miring ke kanan memiliki berbagai manfaat medis yang luar biasa, dan posisi tidur ini juga telah dicontohkan dan dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW terkait dengan manfaatnya terhadap kesehatan tubuh kita. Manfaat ini tidak perlu diragukan lagi karena juga telah dikaji dalam berbagai penelitian. Mau tahu apa saja manfaat tidur miring ke kanan bagi kesehatan? Markicek yang di bawah ini ya moms :

1. Menjaga Kesehatan Paru-Paru dan Pernapasan

Karena paru paru kiri lebih kecil daripada paru-paru sebelah kanan, maka posisi tidur miring ke kanan lebih baik diterapkan untuk lebih meringankan beban jantung. Hal ini karena jantung juga akan condong ke kanan, dan menekan paru-paru kanan yang ukurannya lebih besar.

Hal ini tidak akan menimbulkan masalah pernapasan. Akan berbeda bila jantung menekan paru-paru sebelah kiri yang lebih kecil. Selain itu, tidur miring ke kanan juga akan menjaga saluran pernapasan dari berbagai masalah, seperti mencegah jatuhnya pangkal lidah yang akan menyebabkan gangguan pada saluran pernapasan. Silahkan baca juga kelebihan kursus bahasa Inggris di EF adults.

2. Mengurangi Beban Jantung

Manfaat pertama tidur miring ke kanan bagi kesehatan adalah mengurangi beban jantung. Saat tubuh miring ke kanan saat tidur, maka darah akan mengalir lebih merata dan terkonsentrasi pada tubuh bagian kanan.

Denyut jantung akan lebih lambat dan tekanan darah akan menurun karena aliran darah yang masuk dan keluar dari jantung juga lebih melambat. Dengan menerapkan posisi tidur miring ka kanan, maka jantung tidak akan tertimpa oleh organ lain karena posisi jantung akan condong ke sebelah kanan.

3. Mengistirahatkan Lambung

Tidur miring ke kanan memang bisa membuat berbagai organ tubuh yang penting beristirahat. Lambung juga bisa beristirahat saat tidur miring ke kanan sehingga proses pengosongan lambung akan berjalan lebih cepat. Baca juga manfaat bersepeda untuk kesehatan.

4. Mengistirahatkan Otak Kiri

Otak kanan berfungsi sebagai pusat saraf organ tubuh bagian kiri, sedangkan otak kiri merupakan pusat saraf organ tubuh bagian kanan. Kebanyakan orang lebih aktif menggunakan bagian kanan organ tubuhnya saat beraktivitas, yang berarti otak kiri yang sering bekerja seharian.

Dengan tidur miring ke kanan, maka otak kiri akan dibiarkan untuk beristirahat dan otak kanan yang akan menggantikan perannya. Penyakit penyakit seperti penyempitan pembuluh darah dan pengendapan pembekuan darah tidak akan terjadi.

5. Penyerapan Nutrisi Lebih Maksimal

Penyerapan nutrisi dari makanan akan berjalan lebih maksimal bila tidur miring ke kanan. Pergerakan usus akan meningkat saat tidur dan bila kamu tidur dengan posisi miring ke kanan, maka secara otomatis perjalanan makanan dalam proses pencernaan dan proses penyerapan dalam tubuh akan memakan waktu lebih lama, sehingga penyerapan nutrisi dan gizi menjadi lebih maksimal.

6. Mengistirahatkan Kaki Kiri

Banyak orang menggunakan kaki kananya secara aktif daripada kaki kiri. Hal ini mengakibatkan kaki kiri lebih sering menjadi penahan atau penyeimbang yang bebannya juga berat.

Dengan begitu, kaki kiri sering lebih cepat pegal. Selain itu, kaki juga merupakan bagian terbawah yang membuat peredaran darah akan memakan waktu lebih lama untuk kembali. Dengan tidur miring ke kanan maka akan membantu pengosongan vena kaki kiri sehingga pegal akan cepat hilang.

7. Memperlancar Buang Air Besar

Dengan tidur miring ke kanan akan membantu penderita sembelit. Hal ini disebabkan karena tidur miring ke kanan akan merangsang buang air besar. Sehingga buang air besar akan menjadi lebih lancar. Hal ini terjadi karena aktivitas usus yang berjalan dengan lebih lancar. Selamat mencoba ya moms.

Comment Policy: Silahkan tinggalkan komentar yang sesuai dengan topik pada postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan aktif tidak akan ditampilkan.
Buka Komentar